Bocoran Smartphone Android Nokia C1 Desain Tipis Dengan Layar Besar

Nokia X merupakan smartphone Android pertama dari Nokia yang ternyata tidak terlalu sukses di pasaran. Sampai akhirnya Nokia pun jatuh ke tangan Microsoft dan mulai meluncurkan tablet Android pertamanya. Nokia N1 sendiri cukup sukses di pasaran, namun seperti halnya Nokia X series, Nokia N1 hanya memperoleh kesuksesan sebentar dan sekarang tidak terdengar lagi kabar beritanya.

Maka dari itu Nokia pun berniat meluncurkan smartphone Android kembali yang mulai muncul bocoran-bocorannya. Karena Nokia sadar untuk sukses kembali tidak cukup dengan hanya meluncurkan 1 device, meskipun device tersebut popolar di saat peluncurannya. Nah kabarnya smartphone tersebut akan dinamakan Nokia C1. Bocoran desainnya sendiri terlihat cukup menjanjikan.


Desain tipis, layar besar yang sepertinya berukuran 5.5 inci. Selain itu juga semoga saja Nokia menggunakan kembali processor Intel seperti tablet Nokia N1 agar smartphone tersebut juga dibanderol dengan harga terjangkau. Resolusi layarnya mungkin saja sebesar 1280x720 piksel, RAM 2GB serta kamera sebesar 8MP atau 13MP dan kamera depan 5MP. Nokia juga sepertinya akan menyematkan UI tersendiri yang disebut Z launcher seperti tablet Nokia N1.

Sementara itu untuk sistem operasinya sendiri ada kemungkinan masih Android 5.0 Lollipop atau mungkin saja Android 6.0 M. Mengingat kabarnya Nokia akan kembali ke industri smartphone pada awal tahun 2016. Maka dari itu Nokia pun menyiapkan smartphone C1, nah dengan begitu ada kemungkinan akan dirilis pada tahun 2016.

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Bocoran Smartphone Android Nokia C1 Desain Tipis Dengan Layar Besar"